Selasa, 23 Mei 2017

Resep Bandeng Presto Gurih Lembut

Bahan
  • 2 ikan bandeng segar
  • Daun pisang (secukupnya)
  • 350 ml air
  • 1 buah jeruk nipis (ambil airnya)
  • Minyak goreng (secukupnya)
  • 1 butir telur (kocok lepas)
Photo: Copyright masakan-kita.com
Bumbu
  • 1 sdm garam
  • 4 lembar daun salam
  • 150 gram lengkuas parut
  • 9 siung bawang merah (haluskan)
  • 7 siung bawang putih (haluskan)
  • 1 sdm ketumbar (sangrai, haluskan)
  • Penyedap rasa (secukupnya, bila suka)
Cara Membuat
  • Siapkan semua bahan dan panci presto.
  • Bersihkan ikan bandeng dan cuci bersih. Lumuri tubuh ikan dengan air jeruk nipis agar bau amisnya hilang.
  • Lumuri ikan bandeng dengan bumbu sampai rata. Bila perlu isi perut ikan dengan bumbu juga agar rasanya semakin sedap.
  • Lapisi tumpukan ikan dengan daun pisang agar ikan satu dan lainnya tidak lengket.
  • Tambahkan daun salam dan lengkuas parut ke dalam panci presto. 
  • Masak selama 20 sampai 30 menit hingga ikan matang dan durinya lunak. 
  • Sebelum memasaknya, pastikan bahwa tutup panci telah tertutup dengan sangat rapat. 
  • Matikan kompor dan angkat ikan dari panci, tiriskan. 
  • Siapkan telur yang telah dikocok lepas dan beri sedikit garam di dalamnya. 
  • Celupkan ikan bandeng ke dalam telur kemudian goreng ikan bandeng hingga berwarna kuning kecokelatan. 
Resep Bandeng Presto Gurih Lembut Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Fajar

 

Top