Rabu, 18 Januari 2017

Resep Spageti Siram Saus

Untuk 2 porsi

Bahan:
200 gram spageti, direbus
3 siung bawang putih, dicincang halus
100 gram dagingbgiling
2 buah tomat, direbus, dikupas, dibuang isinya, dicincang halus
50 gram jamur merang, dibelah dua
1 bonggol kecil kembang kol
1 buah jagung manis 
1 buah wortel, dipotong kotak
2 sendok makan saus tomat
1 sendok teh garam
¼ sendok teh meica bubuk
¼ sendok teh gula pasir
300-500 ml air 
1 tangkai seledri,m diiris halus
2 sendok makan minyak untuk menumis
100 gram keju chedar parut untuk taburan 


Cara membuat:
1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum
2. masukkan daging giling. Aduk sampai berubah warna, tambahkan tomat, jamur merang, kembang kol, jagung manis, dan wortel. Aduk sampai layu.
3. Masukkan saus tomat, garam, merica bubuk, kaldu sapi bubuk,dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai matang dan kental. Tambahkan seledri. Aduk rata. Lalu angkat.
4. Sajikan spageti dengan disiram saus dan taburan keju cheddar parut



Resep Spageti Siram Saus Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Fajar

 

Top